Kemenlu Dalami Keberadaan Joseph Paul Zhang

Juru Bicara Kemenlu RI, Faizasyah mengatakan akan mendalami keberadaan Joseph Paul Zhang. 

Kemenlu Dalami Keberadaan Joseph Paul Zhang
Jozeph Paul Zhang/Ist

Dawainusa.com – Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) mendalami keberadaan Joseph Paul Zhang yang mengaku diri sebagai nabi ke-26.

Sebagaimana diketahui, video Joseph Paul Zhang viral di media sosial lantaran menghina agama Islam dan mengaku dirinya sebagai nabi ke-26.

Juru Bicara Kemenlu RI, Faizasyah, Minggu (18/4/2021) mengatakan akan mendalami keberadaan Joseph Paul Zhang.

“Keberadaanya masih didalami,” kata Faizasyah.

https://www.youtube.com/watch?v=1wDyQ_DZzdg

Baca juga: PBNU Angkat Bicara soal Pria yang Mengaku Nabi ke-26

Polri Gandeng Interpol  Buru Joseph Paul Zhang

Bareskrim Polri akan menggandeng Interpol untuk memburu keberadaan Jozeph Paul Zhang, seorang pria yang diduga melakukan penistaan agama dengan mengaku sebagai nabi ke-26.

Kabareskrim Polri Komjen Pol. Agus Andrianto mengatakan, Bareskrim berkoordinasi dengan Imigrasi yang mengetahui data perlintasan Jozeph, yang sudah meninggalkan Indonesia sejak Januari 2018 silam.

“Mekanisme penyidikannya akan terus berjalan walaupun yang bersangkutan di luar negeri,” kata Agus, Minggu (18/4/2021) dilansir Antara.

Agus menambahkan, Bareskrim Polri berkerja sama dengan kepolisian luar negeri dan memuat daftar pencarian orang (DPO) terhadap Jozeph Paul Zhang.

Hal itu, agar dirinya dapat dideportasi dari negara tempat dia berada saat ini.

“Mekanisme kerja sama kepolisian luar negeri bisa berjalan, mau enggak negara tempat yang bersangkutan tinggal mendeportasi yang bersangkutan. DPO nanti akan diterbitkan,” sebutnya.

Paul Zhang
Foto Kolase/Ist

Baca juga: Fakta Tentang Penganiaya Perawat di Palembang yang Disebut Mengaku Polisi

Sebelumnya, seorang pria bernama Jozeph Paul Zhang mengaku sebagai nabi ke-26. Bahkan dia menantang semua pihak untuk melaporkannya ke polisi.

Pernyataan ngawurnya itu diungkapkan melalui video yang viral di media sosial.

Terduga pelaku membuat video dalam forum diskusi zoom.

Kemudian, menggunggahnya ke akun channel Youtube miliknya atas nama Jozeph Paul Zhang dengan tema “Puasa Lalim Islam”, yang berdurasi sekitar 3 jam 2 menit.

Joseph Paul Zhang juga menantang siapa pun yang melaporkan dirinya kepada pihak kepolisian.

Sebagaimana dalam ajaran Islam, Nabi Muhammad SAW adalah nabi yang terakhir dan tidak akan ada lagi nabi yang turun.

Pernyataan kontroversial ini tidak luput dari komentar politikus Muannas Alaidid.

Muannas Alaidid menyatakan dirinya akan mendatangi langsung Joseph Paul Zhang bila memang betul dirinya adalah nabi yang ke-26.

“Demi Alllah saya sendiri yang akan kejar anda @DivHumas_Polri,” cuit Muannas Alaidid melalui akun Twitter @muannas_alaidid pada Minggu, 18 April 2021.

Cuitan dari Muannas Alaidid tersebut sudah diretweet sebanyak 2.200 kali oleh netizen.*

Artikel SebelumnyaPBNU Angkat Bicara soal Pria yang Mengaku Nabi ke-26
Artikel BerikutnyaSinggung Agama Hindu, Made Darmawati Minta Maaf